Kudus, MAN 1 Kudus – Dalam rangka meningkatkan kemampuan teknologi informasi (IT) siswa, Program Unggulan Riset MAN 1 Kudus menyelenggarakan acara bertajuk “Research Supercamp: Rancang Bangun Aplikasi Berbasis Android”. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, Sabtu hingga Ahad, 28-29 September 2024, bertempat di lingkungan MAN 1 Kudus.
Acara ini diikuti oleh siswa-siswa kelas X-7, X-8, dan X-12 dari Program Science and Innovative Program (SIP) serta Social Humaniora Intensive Program (SHIP). Dengan bimbingan para ahli di bidang IT, acara ini bertujuan untuk memperkuat keterampilan siswa dalam rancang bangun aplikasi berbasis Android, mendukung aktivitas riset, serta mendorong inovasi yang relevan dengan tantangan era Society 5.0.
Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kepala MAN 1 Kudus, Drs. H. Taufik, M.Pd. Dalam sambutannya, beliau memotivasi siswa untuk terus berprestasi dan belajar dari inspirasi alumni yang telah sukses di dunia luar. “Salah satu bukti nyata adalah Bapak Yahya Nur Ifriza, yang saat ini berkarir sebagai akademisi di UNNES. Ini adalah salah satu contoh bagaimana alumni MAN 1 Kudus telah berhasil membuktikan diri di dunia pendidikan dan karir profesional. Kami harap siswa-siswa kami dapat mencontoh dan melampaui pencapaian tersebut,” harap beliau. Beliau juga berharap agar kegiatan ini mampu menginspirasi siswa untuk mengikuti kompetisi di bidang riset dan karya ilmiah, serta memberikan manfaat besar bagi perkembangan karir akademik dan profesional di masa depan.
Pengembangan Riset dan Inovasi Berbasis IT
Yahya Nur Ifriza, S.Pd., M.Kom., Dosen Sistem Informasi FMIPA UNNES dan alumni MAN 1 Kudus tahun 2010, menjadi narasumber utama dalam kegiatan ini. Beliau menyampaikan materi tentang pembuatan aplikasi sederhana berbasis Android menggunakan platform MIT App Inventor. “MIT App Inventor dan MIT AI2 Companion memberikan kemudahan bagi siswa pemula untuk mempelajari pengembangan aplikasi dengan fitur drag-and-drop yang intuitif,” ujar Yahya dalam paparannya. Beliau juga menekankan pentingnya penerapan Research and Development (R&D) dalam pengembangan teknologi masa kini, khususnya untuk inovasi di sektor pendidikan dan sosial.
Selain itu, kegiatan ini juga diisi dengan aktivitas lain seperti siraman rohani yang disampaikan oleh Ustadz Ro’isul Amin setelah sholat Maghrib berjamaah, serta olahraga pagi berupa senam, jalan sehat, dan outbond pada Ahad pagi.
Apresiasi dan Harapan dari Panitia dan Kepala Madrasah
Ketua panitia, Annaura Tuffahati Audria dari kelas XI-12, menyampaikan harapannya terhadap kegiatan ini. “Acara ini sangat bermanfaat bagi kami siswa program unggulan riset, karena kami tidak hanya belajar teori tetapi langsung praktik dalam pengembangan aplikasi. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tim Riset MAN 1 Kudus yang telah bekerja keras dalam menyukseskan acara ini,” ungkap Annaura.
Dalam sambutannya, Direktur Program Riset MAN 1 Kudus, Moh. Umar, S.Pd., M.Pd., mengungkapkan harapannya agar kegiatan ini dapat menjadi landasan kuat bagi para siswa dalam mengembangkan kemampuan riset berbasis teknologi. “Kita berharap, kegiatan ini tidak hanya memupuk kemampuan teknis siswa, tetapi juga mendorong mereka untuk terus berinovasi dan mengembangkan produk-produk berbasis riset yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar beliau.
Dengan diselenggarakannya Research Supercamp ini, MAN 1 Kudus semakin membuktikan komitmennya dalam mendorong pengembangan keterampilan siswa di bidang riset dan teknologi, yang diharapkan mampu menciptakan generasi unggul dan inovatif di masa depan.