Kudus, 10 November 2024 – MAN 1 Kudus melaksanakan upacara peringatan Hari Pahlawan dengan penuh khidmat pada Ahad, 10 November 2024, mulai pukul 07.30 hingga selesai di lapangan utama. Upacara ini dihadiri oleh seluruh siswa, para guru, dan pegawai MAN 1 Kudus, dengan Drs. H. Taufik, M.Pd., Kepala MAN 1 Kudus, bertindak sebagai Inspektur Upacara, dan Ardan Fauzan dari kelas XI-10 sebagai Komandan Upacara.

Tema Hari Pahlawan tahun ini, yaitu “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”, mengandung makna mendalam. Tema ini mengajak para generasi muda untuk meneladani semangat dan perjuangan para pahlawan bangsa sebagai inspirasi dalam pemikiran dan tindakan sehari-hari.

Dalam amanatnya, Kepala MAN 1 Kudus membacakan pesan dari Menteri Sosial, yang menekankan bahwa semangat kepahlawanan perlu diterapkan untuk menanggulangi masalah sosial modern seperti kemiskinan dan kebodohan. “Pada setiap masa akan berbeda tantangannya, peluangnya, kekuatannya dan keterbatasannya. Ketika dahulu implementasi kepahlawanan adalah dengan semangat mendobrak, menjebol, dan meruntuhkan bangunan struktur kolonialisme penjajah, maka saat ini implementasinya adalah meruntuhkan kultur dan struktur kemiskinan serta kebodohan yang menjadi akar masalah sosial di Indonesia,” ujar Drs. H. Taufik, M.Pd. dalam sambutannya.

Ia menambahkan, “Tantangannya ke depan adalah bagaimana kita bersama-sama menjaga dan membangun NKRI untuk masa depan. Ini adalah kesempatan bagi seluruh bangsa Indonesia untuk berkontribusi dalam menjadikan NKRI sebagai bangsa yang bermartabat dalam pergaulan global.”

Selain itu, upacara ini juga dimeriahkan dengan penyerahan penghargaan kepada siswa-siswi MAN 1 Kudus yang berprestasi. Penghargaan diberikan kepada para pemenang Lomba Peneliti Belia (LPB), LKTIN Fisika UNNES, dan Kejurkab Pencak Silat Kabupaten Kudus, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam mengharumkan nama madrasah.

Pelaksanaan upacara semakin khidmat dengan diiringi oleh paduan suara siswa MAN 1 Kudus, yang membawakan lagu-lagu perjuangan nasional. Kegiatan ini ditutup dengan menyanyikan lagu “Syukur” dan doa bersama, mengakhiri rangkaian acara yang penuh makna.

Sejarah Hari Pahlawan di Indonesia

Hari Pahlawan diperingati setiap tanggal 10 November sebagai bentuk penghormatan atas jasa dan pengorbanan para pejuang bangsa dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Peringatan ini bermula dari peristiwa bersejarah Pertempuran Surabaya pada 10 November 1945, di mana rakyat Surabaya bersama pemuda dan tokoh-tokoh pergerakan berjuang melawan pasukan Sekutu yang ingin merebut kembali Indonesia. Pertempuran ini menjadi simbol keberanian dan semangat juang yang menginspirasi perlawanan di berbagai daerah. Sejak saat itu, tanggal 10 November ditetapkan sebagai Hari Pahlawan, untuk mengenang dan menghormati seluruh pahlawan bangsa yang gugur demi kemerdekaan dan kejayaan Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *