Pelaksanaan Uji Keterbacaan AKMI oleh siswa dan guru MAN 1 Kudus

MAN 1 KUDUS GELAR UJI KETERBACAAN AKMI 2024

Kudus – 6 Agustus 2024 bertempat di Lab IPS MAN 1 Kudus dilangsungkan pelaksanaan Uji Keterbacaan Instrumen SOAL AKMI Tahun 2024. MAN 1 Kudus menjadi satu-satunya Madrasah Aliyah di Jawa Tengah yang ditunjuk oleh Kementerian Agama Republik Indonesia mengikuti kegiatan Uji Keterbacaan Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) Tahun 2024 yang berlangsung pada selasa, 6/8/2024. Lokasi pelaksanaan AKMI dilangsungkan di Lab IPS MAN 1 Kudus karena suasananya yang nyaman, tenang dan ruang kelas yang representatif. Kegiatan ini dihadiri oleh Tim AKMI yang terdiri dari 1 orang dari KSKK dan 3 orang dari Tim AKMI Pusat.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengecek tingkat keterbacaan soal AKMI oleh siswa didik madrasah beserta guru pada literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains, dan literasi sosial budaya. Keterlibatan Madrasah dalam hal ini adalah untuk memberikan respons terhadap instrumen yang telah disusun untuk menilai sejauh mana soal-soal AKMI memiliki tingkat keterbacaan oleh siswa dan guru

Peserta dari MAN 1 Kudus terdiri dari 10 siswa dan 6 guru. Siswa duduk di kelas XI, terdiri dari 4 siswa Program Unggulan Tahfidzul Qur’an, 4 siswa Program Unggulan Riset MIPA (SIP), dan 2 siswa Program Unggulan Riset IPS (SHIP). Adapun 6 guru terdiri dari Shofiah (Guru Bahasa Indonesia); Umi Hanik (Guru Fikih); Desiana Jayanti Andaruli (Guru Bahasa Inggris); Yazida Rizkayanti  (Guru Fisika); Lathifatun Ni’mah (Guru Matematika); dan Vita Sri Pujiati (Guru Sejarah). Diharapkan siswa peserta uji coba AKMI dapat mewakili variasi tingkat kompetensi siswa. 

Peserta uji keterbacaan diberikan soal-soal AKMI dalam bentuk print out dan telah dipersiapkan secara terbatas oleh petugas. Peserta membaca soal-soal tanpa harus mengerjakan dan diwawancarai secara bersamaan oleh petugas untuk mendapatkan respon terhadap uji keterbacaan soal dimaksud. Semua materi uji keterbacaan bersifat rahasia dan tidak diperkenankan untuk membuat dokumentasi dalam bentuk apapun termasuk foto dan video yang dapat dijadikan sarana untuk membaca soal. 

Kepala MAN 1 Kudus, Drs. H. Taufik, M.Pd. mengajak kepada seluruh peserta uji keterbacaan AKMI baik guru dan maupun siswa untuk mengkuti uji keterbacaan soal AKMI dengan seksama dan maksimal. “Semoga Uji Keterbacaan Soal AKMI di MAN 1 Kudus berjalan dengan lancar, nyaman, dan sesuai dengan tujuan yang diharapkan.” Ujar beliau.

Koordinator Tim Penilai AKMI, Jamilun, menyatakan termakasih kepada civitas akademika MAN 1 Kudus yang telah berpartisipasi membantu memberikan penilaian terhadap instrument soal AKMI, sebagai bahan evaluasi penyusunan soal AKMI di tahap-tahap berikutnya. Kepala MAN 1 Kudus, Taufik, mengajak kepada seluruh peserta uji keterbacaan AKMI baik guru dan maupun siswa untuk mengkuti uji keterbacaan soal AKMI dengan seksama dan maksimal. “Semoga Uji Keterbacaan Soal AKMI di MAN 1 Kudus berjalan dengan lancar, nyaman, dan sesuai dengan tujuan yang diharapkan.” Ujar beliau.

Kegiatan Uji Keterbacaan AKMI ini terdiri dari tahapan pembacaan teks soal dan wawancara kolektif kepada siswa dan guru setelah membaca soal-soal tersebut. Kegiatan Uji Keterbacaan AKMI berlangsung dengan lancar dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

Bagikan :

Artikel Lainnya

Perkuat Relasi, MAN 1 Kudus Selenggarakan Benchmarking Zona Integritas Menuju Satker WBK-WBBM di UIN Salatiga 

MAN 1 Kudus Bekerjasama dengan IAIN Kudus Adakan Focus Group Discussion dengan Tema “Tantangan Madrasah Dalam Menghadapi Era VUCA” 

Kembali Torehkan Prestasi, Tim Riset SHIP MAN 1 Kudus Sabet Juara 1 Lomba Essay Competition Tabularasa Fakultas Psikologi UMK 

Tim BWL Ft Mutiara Band MAN 1 Kudus Juara I Summer Coustic Festival yang Diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Kudus 

Tim Mutiara Band MAN 1 Kudus Raih Juara 2 Stratosfer Smasaku Festival Competition di SMA 1 Kudus 

Penarikan Mahasiswa Pengenalan Lingkungan Persekolahan (PLP) IAIN Kudus di MAN 1 Kudus 

google.com