Angkat Museum Virtual Tour di Situs Purbakala Patiayam, Tim Riset MAN 1 Kudus Sabet Juara I Lomba Esai Nasional DSPC 8.0 di FISIP UNDIP

Semarang, 28 Oktober 2023 bertempat di Ruang Teater Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Diponegoro, Tim Riset SHIP MAN 1 Kudus tengah berjuang mempresentasikan esainya yang berjudul, “Patiayam Explorer: Game Card Linimasa Berbantuan Android sebagai Media Pembelajaran Situs Purbakala Patiayam Kudus.” Lomba ini merupakan bagian dari serangkaian acara dari Diponegoro Social Political Competition 8.0 (DSPC) bertema “Glory Quest of Indonesia: Menuju Indonesia Emas 2045 melalui Optimalisasi Peran dan Inovasi Gen Z” oleh Bidang Riset dan Keilmuan BEM FISIP UNDIP. Tim MAN 1 Kudus mengambil nama sesuai dengan judulnya, yakni “Tim Patiayam” yang terdiri atas Riza Dwi Maylina (XI IPS 4) dan Zahratul Wahidiyah (XI IPS 4) di bawah asuhan pembimbing riset SHIP, Vita Sri Pujiati, S.Pd. Setelah melalui tahapan seleksi naskah esai yang berlangsung sejak bulan September hingga Oktober, maka tim Patiayam dinyatakan berhak melaju ke tahap final yang diikuti oleh 4 finalis lain dari Semarang, Tangerang, dan Bali.

Dalam event tahunan yang diadakan oleh BEM FISIP UNDIP ini, Tim Patiayam mengangkat topik Game Card Linimasa berbantuan Museum Virtual Tour pada Materi Situs Purbakala Patiayam Kudus bertajuk “Patiayam Explorer”. Patiayam Explorer adalah media pembelajaran interaktif berbantuan android untuk meningkatkan minat pelajar dalam mengenal dan memahami kekayaan sejarah di Situs Purbakala Patiayam Kudus. Patiayam Explorer terdiri dari kartu cetak yang meliputi Linimasa Periode, Linimasa Tokoh, dan Linimasa Fosil. Untuk membuatnya lebih interaktif dan asyik, Patiayam Explorer dilengkapi dengan website www.patiayam-explorer.com dengan konten menarik, di antaranya: Museum Virtual Tour, Blog Linimasa, dan Kuis Linimasa. Link website ditampilkan pada balik game card linimasa dalam bentuk QR code. Patiatam Explorer telah diterapkan dalam pembelajaran sejarah di kelas X-12 dan XI IPS 4 MAN 1 Kudus. Hasil uji kelayakan media dari 13 indikator mengatakan sangat setuju (SS) terhadap kualitas kemudahan media. Hal ini didukung dengan hasil tes siswa yang meningkat dari pre-test ke post-test.

Presentasi berjalan dengan lancar. Audien memberi sambutan positif terhadap inovasi yang ditawarkan oleh Maylina dan Zahwa, nama akrab mereka. Ketiga dewan juri dari Tim FISIP UNDIP memberikan pertanyaan-pertanyaan yang dapat dijawab dengan mudah dan genuine oleh Zahwa dan Maylina. Juri juga memberi masukan-masukan perbaikan untuk produk Game Card Linimasa dan Museum Virtual Tour-nya. Setelah melalui proses penilaian, Alhamdulillah “Tim Patiayam” dari MAN 1 Kudus dinyatakan sebagai Juara I Lomba Esai Nasional Kategori Siswa dalam Ajang DSPC 8.0 ini.

Drs. H. Taufik, M.Pd. selaku kepala MAN 1 Kudus merasa gembira atas raihan prestasi dari tim riset SHIP MAN 1 Kudus ini. Beliau berharap inovasi-inovasi dalam kajian ilmu social dapat semakin produktif dan madrasah mendukung penuh terhadap kehadiran produk-produk inovasi lain. Ke depan, inovasi “Patiayam Explorer” ini akan dikembangkan lagi dengan kelengkapan objek wisata untuk Museum Virtual Tour, agar dapat memperkenalkan museum-museum lain yang ada di Kabupaten Kudus secara lebih luas

Bagikan :

Artikel Lainnya

MAN 1 Kudus Menerima Mahasiswa P...
Senin, 22 Juli 2024 bertempat di Lab IPS MAN 1 Kudus, diadakan...
MAN 1 Kudus Selenggarakan Ibadah...
Kudus, 18 Juni 2024/11 Dzulhijjah 1445 H – Hakikat pemotongan ...
MAN 1 Kudus Selenggarakan Deklar...
Kudus – Sabtu, 15 Juni 2024 bertempat di Lapangan Olahra...
29 Siswa MAN 1 Kudus Lolos SNBT ...
Kamis – 13 Juni 2024, Hasil seleksi Ujian Tulis Berbasis Kompu...
MAN 1 Kudus Peringati Hari Lahir...
Kudus – 1 Juni 2024 bertempat di Hall Indoor MAN 1 Kudus selur...
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI TES WAW...