Pisah Sambut Kepala MAN 1 Kudus

Acara pisah sambut Kepala MAN 1 Kudus berlangsung meriah dan penuh haru. Bapak Drs. H. Suhamto, M.Pd. telah resmi menjadi Kepala MAN 1 Kudus yang baru menggantikan Dra. Hj. Zulaikhah M.T., M.Pd.I. yang sekarang sudah menjadi Kepala MAN Purwodadi, setelah keduanya dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah bersama beberapa Kepala MAN lainnya pada tanggal 3 Januari 2018 lalu.

Acara pisah sambut ini diselenggarakan oleh MAN 1 Kudus pada 17 Januari 2018 lalu. Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga, Kelompok Kerja Kepala Madrasah Aliyah se-Eks Karesidenan Pati, Kelompok Kerja Madrasah Aliyah Negeri 1 Kudus, serta Guru-Guru dan tenaga kepegawaian MAN Purwodadi dan MAN 1 Kudus hadir dalam acara ini.

Tamu undangan disambut dengan tampilan Maestoso Simphony MAN 1 Kudus. Dilanjutkan dengan serangkaian acara. Salah satu acara, yaitu  serah terima menjadi penanda bergantinya Kepala MAN 1 Kudus dari Ibu Dra. Hj. Zulaikhah M.T., M.Pd.I. kepada Bapak Drs. H. Suhamto, M.Pd.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kudus, menyampaikan beberapa hal dalam sambutannya. Ucapan terima kasih dan selamat bertugas di tempat baru disampaikan beliau kepada Ibu Dra. Hj. Zulaikhah. Dan kepada Bapak Drs. H. Suhamto diucapkan selamat datang dan harapan dapat bekerja sama untuk memajukan MAN 1 Kudus. Pada akhir acara Bapak Ibu guru MAN 1 Kudus mempersembahkan ‘Sayonara’ kepada Ibu Hj. Zulaikhah. Tampilan tersebut membuat hadirin terharu dan menangis. Setelah acara seremonial selesai dilanjutkan dengan ramah tamah diisi dengan penampilan guru dan siswa MAN 1 Kudus.

Karir IbuBapak Suhamto beserta Istri Ibu Zulaikhah beserta Suami Dra. Hj. Zulaikhah sebagai Kepala Sekolah MAN 1 Kudus dimulai tahun 2011. Beliau dipindahtugaskan dari Madrasah sebelumnya yaitu MAN Demak. Kesuksesan Ibu Dra. Hj. Zulaikhah dapat dilihat dari bertambahnya jumlah peserta didik, sehingga sekarang kelas yang dimiliki oleh  MAN 1 Kudus ada 30 kelas. Perluasan tanah sebagai sarana dan prasarana juga menjadi hal yang ditinggalkan oleh beliau.

Kepala MAN 1 Kudus yang menggantikan Ibu Dra. Hj. Zulaikhah adalah Bapak H. Suhamto. Beliau semula bertugas di MAN Purwodadi. Harapan untuk MAN 1 Kudus agar lebih maju di bawah pimpinan Bapak Drs. H. Suhamto, M.Pd. Banyak pekerjaan menanti untuk dapat dilaksanakan bersama-sama mewujudkan Madrasah yang unggul.(klik videonya).(tim jurnalistik 17/18)

Bagikan :

Artikel Lainnya

MAN 1 Kudus Menerima Mahasiswa P...
Senin, 22 Juli 2024 bertempat di Lab IPS MAN 1 Kudus, diadakan...
MAN 1 Kudus Selenggarakan Ibadah...
Kudus, 18 Juni 2024/11 Dzulhijjah 1445 H – Hakikat pemotongan ...
MAN 1 Kudus Selenggarakan Deklar...
Kudus – Sabtu, 15 Juni 2024 bertempat di Lapangan Olahra...
29 Siswa MAN 1 Kudus Lolos SNBT ...
Kamis – 13 Juni 2024, Hasil seleksi Ujian Tulis Berbasis Kompu...
MAN 1 Kudus Peringati Hari Lahir...
Kudus – 1 Juni 2024 bertempat di Hall Indoor MAN 1 Kudus selur...
PENGUMUMAN HASIL SELEKSI TES WAW...